PADANGSIDIMPUAN, tampahan.com - Pemerintah Kota Padangsidimpuan meresmikan Dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Batunadua Jae, Minggu ( 11/01/2026 ). Peresmian ini menjadi bagian dari komitmen Pemko Padangsidimpuan dalam mendukung pemenuhan gizi masyarakat, khususnya anak-anak sebagai generasi penerus bangsa.
Wali Kota Padangsidimpuan Dr. H. Letnan Dalimunthe, SKM, M.Kes yang diwakili oleh Plt. Sekretaris Daerah Kota Padangsidimpuan H. Rahmat Marzuki Nasution, SH, MH, CGCAE dalam sambutannya menyampaikan bahwa kehadiran Dapur SPPG merupakan langkah strategis dalam memastikan asupan gizi yang sehat dan seimbang bagi anak-anak di Kota Padangsidimpuan.
“Pemenuhan gizi yang baik merupakan fondasi utama dalam membangun sumber daya manusia yang sehat, cerdas, dan produktif. Melalui Dapur SPPG ini, Pemerintah Kota Padangsidimpuan berkomitmen mendukung upaya pencegahan malnutrisi dan stunting, sejalan dengan program nasional,” ujar Plt. Sekda.
Beliau menambahkan, Dapur SPPG Batunadua Jae merupakan bagian integral dari Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang bertujuan meningkatkan kualitas kesehatan anak serta memperkuat kesiapan generasi muda menuju Indonesia Emas 2045.
Selain berdampak pada peningkatan kesehatan masyarakat, Sekda Rahmat Marzuki juga menekankan bahwa keberadaan Dapur SPPG diharapkan mampu memberikan efek berganda bagi perekonomian lokal melalui pemberdayaan masyarakat, pelaku UMKM, serta petani lokal sebagai pemasok bahan pangan.
“Kami mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk bersama-sama mengawal dan menyukseskan program ini agar manfaatnya benar-benar dirasakan secara berkelanjutan oleh masyarakat,” tambahnya.
Sebelumnya, Ketua Yayasan Indonesia Terang Benderang selaku mitra pelaksana, Zidan Hilman Rangkuti, menyampaikan komitmennya untuk memberdayakan masyarakat setempat serta mendukung UMKM dalam rangka mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi di Kota Padangsidimpuan.
Pada kesempatan tersebut, ia juga mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama mendukung program yang merupakan bagian dari Asta Cita Presiden Prabowo Subianto agar dapat berjalan optimal dan berkesinambungan. ( Samsul Hasibuan )
