Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Patroli Malam Polsek Purwaharja: Tingkatkan Keamanan Lingkungan Warga

Selasa, 11 November 2025 | Selasa, November 11, 2025 WIB Last Updated 2025-11-11T03:47:06Z

 Banjar(TAMPAHAN.COM)Senin, 10 November 2025.Untuk memastikan keamanan lingkungan selama malam hari, anggota Polsek Purwaharja melaksanakan Patroli Dialogis di sejumlah wilayah, antara lain Lingkungan Haurmukti, Cipadung, Wargamulya, Siluman, Siluman Baru, Parungsari, dan Cikadu. Patroli dilaksanakan mulai pukul 23.30 WIB hingga selesai dengan tujuan mencegah gangguan kamtibmas dan kerawanan C3, sekaligus membangun kedekatan dengan warga setempat.

Patroli malam ini dilaksanakan oleh Aipda Triyanto, Brigpol Ade K, dan Briptu Firman. Mereka menyambangi rumah warga, menanyakan kondisi lingkungan, dan memberikan arahan serta mengajak warga tetap waspada. Petugas juga mengingatkan pentingnya menggunakan kunci pengaman ganda pada kendaraan, serta melaporkan setiap kejadian mencurigakan melalui call center 110 agar bisa segera ditindaklanjuti.

Kapolres Banjar AKBP Tyas Puji Rahadi, S.I.K., melalui Kapolsek Purwaharja, menekankan bahwa patroli malam ini bukan hanya sekadar pengawasan, tetapi juga upaya membangun rasa aman dan kepercayaan masyarakat terhadap Polri. “Pendekatan humanis melalui dialog dengan warga membuat mereka merasa dilindungi sekaligus berperan aktif menjaga keamanan lingkungan,” ujar Kapolres.

Selama patroli, personel juga menyerap informasi situasi dan kondisi lingkungan, memantau aktivitas warga, serta memastikan tidak ada gangguan yang berpotensi mengancam keamanan. Kehadiran polisi di lapangan memberikan rasa aman bagi warga yang sedang beraktivitas malam maupun yang sedang beristirahat di rumah.

Hasil dari patroli malam menunjukkan lingkungan tetap aman dan kondusif, warga menyambut baik kehadiran polisi dan berkomitmen untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya Polres Banjar untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian.(DEWY,RATNA)

×
Berita Terbaru Update