Dalam sambutannya, H.Marwan,mengatakan rakor ini menjadi sarana untuk membangun kebersamaan.Termasuk menyatukan persepsi untuk membangun serta menghadapi berbagai persoalan yang dihadapi.
"Saya bersyukur adanya rakor ini.Hal ini untuk menguatkan peran dan fungsi bapak/ibu,"ujarnya.
Apalagi selaku pimpinan harus bisa menguasai jalannya kinerja kinerja yang ada dibawah.Sehingga,bisa mengeliminasi persoalan yang akan terjadi.
"Pembinaan dan pengawasan bisa mengeliminasi persoalan yang akan terjadi,"ucapnya.
Sementara itu, Inspektur Inspektorat Kabupaten Sukabumi, H.Komarudin,menambahkan peran perangkat daerah yang dipimpinnya saat ini lebih ke arah preventif.Terutama dalam menjaga pelaksanaan program pemerintah tersebut agar sesuai aturan.
"Inspektorat saat ini perannya adalah quality assurance,mitra strategis,dan penasehat terpercaya.Sehingga pengawasannya lebih kearah preventif,"ungkapnya.
Berkaitan perannya tersebut,rakor ini sangatlah penting dilaksanakan.Hal itu untuk mewujudkan sinergitas dan kolaborasi efektif terkait penyelenggaraan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih.
"Rakor ini pun untuk meningkatkan pemahaman dan sharing knowledge tentang hal faktual terkait implementasi manajemen resiko hingga aksi pencegahan korupsi.Apalagi didalam rakor ini,kita menghadirkan sejumlah narasumber untuk menyampaikan materi,"pungkasnya.
Dalam acara tersebut juga dilakukan penandatanganan Fakta Integritas komitmen anti korupsi dilingkup pemerintah kabupaten sukabumi diwakili kadis pendidikan,dirut RSUD Sekarwangi dan camat sukalarang.(Ade Irawan)