Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Dugaan Korupsi Dana Desa di Sukawangi Mencuat ke Publik ‎

Senin, 05 Januari 2026 | Senin, Januari 05, 2026 WIB Last Updated 2026-01-05T04:22:03Z

‎Bekasi ,tampahan com,Kasus dugaan penyelewengan Dana Desa kembali mencuat. Kali ini, sorotan publik tertuju pada Desa Sukakerta, Kecamatan Sukawangi, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat yang diduga menjadi salah satu praktik korupsi Dana Desa.

senin5/2026

‎Informasi yang dihimpun menyebutkan, beberapa kegiatan pembangunan di Desa Sukakerta diduga fiktif alias hanya ada di atas kertas. Proyek-proyek yang mestinya menggunakan Dana Desa untuk kepentingan masyarakat, justru disinyalir menjadi bancakan oknum perangkat desa.

‎Menurutnya, modus yang dimainkan dalam dugaan korupsi ini cukup jelas : mulai dari penganggaran kegiatan fiktif, mark-up belanja, hingga penyalahgunaan aliran dana yang seharusnya diperuntukkan bagi pembangunan infrastruktur dan pemberdayaan warga.

‎Warga pun mendesak Inspektorat Kabupaten Bekasi agar segera mengambil langkah konkret. Ia meminta agar seluruh aliran penggunaan Dana Desa di Sukakerta diaudit secara menyeluruh.

‎“Penggunaan Dana Desa Sukakerta perlu diusut Inspektorat Daerah. Beberapa kegiatan desa diduga fiktif. Kepala Desa harus dipanggil dan diperiksa lebih lanjut,” tambahnya.

‎Berdasarkan data publik, Dana Desa yang dikucurkan pemerintah pusat untuk setiap desa di Bekasi mencapai miliaran rupiah per tahun. 

‎Pasalnya, Dana Desa sebesar itu semestinya mampu mempercepat pembangunan infrastruktur desa, meningkatkan kualitas hidup masyarakat, dan menekan angka kemiskinan. 

‎Namun, jika benar terjadi dugaan praktik korupsi seperti yang ditudingkan, maka kerugian negara bisa mencapai angka signifikan, sekaligus merampas hak masyarakat kecil.

‎Kondisi tersebut menegaskan bahwa pengawasan terhadap Dana Desa masih lemah, baik dari aparat penegak hukum, inspektorat daerah, maupun masyarakat setempat.

‎Kini, bola panas ada di tangan Inspektorat Daerah. Publik menanti apakah lembaga tersebut berani mengusut tuntas dugaan penyelewengan Dana Desa di Sukakerta, atau kasus ini kembali tenggelam.

‎Sementara itu, Kepala Desa Sukakerta

‎belum dapat dikonfirmasi. Hingga berita ini dipublikasikan.(ACENG)

×
Berita Terbaru Update