Perlombaan(TAMPAHAN.COM) Dance Kontemporer Kapolres Toba Cup 2025 resmi dibuka di Sopo Parsaroan Nauli, Tambunan Balige pada Kamis, 6/11/ 2025, dan akan berlangsung hingga 8 November 2025.
Sebanyak 37 peserta dari tingkat SD, SLTP, SLTA, SMK hingga umum unjuk kreativitas seni gerak tari di hadapan dewan juri. Ajang ini menjadi bagian dari upaya menggali bakat, mengembangkan potensi generasi muda, sekaligus melestarikan kesenian tari.
Suasana meriah, penuh semangat, serta didukung berbagai unsur masyarakat, menjadi bukti sinergi antara Polri, Pemerintah Kabupaten Toba, stakeholder, dan masyarakat dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 2025.(TOMUAN SIBARANI)
